Senin, 18 April 2016

Resensi Film Vertical Limit

Identitas Film
                             
Judul                : Vertical Limit
Sutradara : Martin Campbell
Penulis Naskah : Robert King
Produser          : Martin Campbell,Robert King,Marcia Nasatir, Lloyd Philips
Pemain / Peran :

                  
 1. Chris O'Donnell sebagai Peter Garrett
 2. Stuart Wilson sebagai Royce Garrett
 3. Robin Tunney sebagai Annie Garrett
 4. Ben Mendelsohn sebagai Malcolm Bench
 5. Steve Le Marquand sebagai Cyril Bench
 6. Scott Glenn sebagai Montgomery Wick
 7. Izabella Scorupco sebagai Monique Aubertine
 8.  Bill Paxton sebagai Elliot Vaughn
 9.  Nicholas Lea sebagai Tom McLare
10. Alexander Siddig sebagai Kareem Nazir
11. Augie Davis sebagai Aziz
12. Rod Berown sebagai Ali Hasan
13. Temuera Morrison sebagai Major Rasul
14. Roshan Seth sebagai Colonel Amir Salim
15. Alejandro Valdes R. sebagai Sergeant Asim




Musik : James Newton Howard
Sinematografi  : David Tattersall
Penyuting : Thom Noble
Tanggal Rilis : 8 Desember 2000
Durasi Film : 124 Menit
Negara           : Amerika Serikat
Bahasa           : Inggris
Produksi         : Columbia Pictures & Global Entertainment Productions
Genre : Action (Aksi )  , Adventure (Petualangan) 
                       Thriller (seru / Menantang)
Sinopsis  
                                                             
Menceritakan sebuah para pendaki gunung yang sedang melakukan penyelamatan beberapa anggota keluarganya yang hilang tepatnya di gunung tertinggi di dunia yaitu di pegunungan Himalaya , Nepal. Salah satu pendaki bernama Peter Garrett yang harus menyelamatkan sang adik bernama Annie Garrett serta anggota tim adiknya yaitu Elliot Vaughn dan Tom McLAren. Di film ini sebelumnya di ceritakan bahwa kakak adik ini pernah mengalami kecelakaan besar pada saat pendakian bersama ayah mereka.Dimana sang ayah (Royce Garrett ) berusaha meyakinkan Peter (sang kakak) untuk memotong sebuah tali yang saling terhubung antara mereka bertiga. Peter pun  terpaksa memotong tali sang ayah yang meyebabkan meninggalnya sang ayah. Karena menurutnya, itu merupakan keputusan terbaik dari sang ayah daripada harus meregut nyawa ketiganya. Akibat Kejadian tersebut Peter pun mengasingkan diri dan tidak mau lagi menjadi seorang pedaki.Disisi lain si adik ( Annie Garrett ) masih ingin mewujudkan impian sang ayah untuk mendaki gunung tertinggi tersebut.
Pada saat pendakian sang adik dan rekan timnya terjebak di puncak gunung tersebut, dimana pada hari itu sedang terjadi badai angin besar.Sehingga mau tidak mau peter pun ingin menyelamatkan sang adik bersama ke 7 anggota pendaki lainya untuk mencari mereka.Banyak hal yang disampaikan dari film ini, dimana kita harus mempunyai sifat kepemimpinan ,rasa peduli , kasih sayang , kepasrahan , perjuangan, solidaritas bahkan toleransi atar agama. Pesan toleransi agama yang paling tersentuh ketika kareem (salah 1 tim penyelamat) melaksanakan sholat di atas gunung. Dan setelah sholat , Malcolm Bench (salah 1 tim penyelamat ) membahas bahwa “semua orang mati akan masuk neraka, jadi percuma kamu ibadah (sholat), apa jadinya jika aku mati dan tidak percaya dengan tuhan , sama saja kan aku akan masuk neraka”. Kareem pun menjawan “ Semua orang akan mati, tetapi apa yang dilakukan kita sebelum mati akan di perhitungkan oleh Allah”. Di akhir film ini  di jelaskan bahwa sang adik berhasil diselamatkan oleh sang kakak,sedangkan Vaughn meninggal bersama Montgomery yang sama percis kejadian pada saat ayah dari adik – kakak itu meninggal.


Kelebihan
Film yang terdapat unsur-unsur dalam kehidupan sehari-hari. Film ini berbahasa ringan sehingga membuat penontonnya mudah memahami.Cerita dari film  ini  sangat menegangkan serta terdapat aksi-aksi yang menakjubkan sehingga film ini tidak mudah ditebak serta membuat penonton untuk menonton film ini bahkan lebih dari 1 kali.

Kekurangan
Filmnya sedikit monoton karena hanya bertema di pegunungan himalaya  yang  membuat si penonton beranggapan hanya pendakian gunung biasa.

Nilai Film
1.    Positif
Terdapat beberapa pesan moral yang biasa sering kita lakukan di kehidupan sehari-hari seperti saling membantu , solidaritas, toleransi antar umat beragama, saling menghargai  dan kita juga harus mempunyai sifat kepemimpinan ,rasa peduli dan  kasih sayang antar umat manusia.
2.    Negatif
Adanya tokoh seperti Vaughn yang mempunya sifat yang jauh dari unsur kebaikan. Adanya adegan yang tidak boleh di lihat oleh remaja kebawah (anak-anak).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar